Waspada Curanmor, Bhabinkamtibmas Pasang Spanduk Himbauan di Musalla Al Muhtadin

Advertisement

/

Waspada Curanmor, Bhabinkamtibmas Pasang Spanduk Himbauan di Musalla Al Muhtadin

Jumat, 14 Maret 2025




Langsa – Untuk mengantisipasi maraknya kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor), Bhabinkamtibmas Gampong Daulat, Polsek Langsa Kota, Aiptu Rizki Fahdila, memasang spanduk himbauan di halaman Musalla Al Muhtadin, Gampong Daulat, Kecamatan Langsa Kota, pada Jumat (14/3/2025) pukul 11.00 WIB.


Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Rizki Fahdila mengingatkan masyarakat agar selalu waspada terhadap tindak kejahatan curanmor dengan memasang kunci ganda pada kendaraan. Selain itu, ia juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas guna meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.


“Kami mengimbau warga untuk lebih waspada terhadap aksi pencurian kendaraan bermotor. Jangan lupa menggunakan kunci ganda dan parkir di tempat yang aman,” ujar Aiptu Rizki Fahdila.


Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemantapan kinerja publik Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Langsa Kota, Polres Langsa.


Diharapkan dengan adanya pemasangan spanduk himbauan ini, masyarakat semakin peduli terhadap keamanan kendaraan mereka dan ikut berperan aktif dalam menjaga situasi kamtibmas tetap terkendali.