Bhabinkamtibmas Polsek Langsa Barat Cek Lahan Produktif di Desa Timbang Langsa

Advertisement

/

Bhabinkamtibmas Polsek Langsa Barat Cek Lahan Produktif di Desa Timbang Langsa

Jumat, 07 Maret 2025




Kota Langsa-Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait pemanfaatan lahan produktif, Bhabinkamtibmas Polsek Langsa Barat, Briptu Muhammad Iqbal, melakukan pengecekan dan pengawasan terhadap lahan pertanian di Desa Timbang Langsa, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa pada Kamis (06/03/2025).


Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses pemanfaatan lahan yang ditanami tanaman produktif, khususnya cabai dan sayur-mayur. Langkah ini sejalan dengan upaya meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan lahan secara maksimal.


Lahan yang dipantau memiliki luas 10.000 m² dan berstatus milik Pemerintah Kota Langsa. Adapun pengelola lahan tersebut adalah seorang petani bernama Usman Lubis, yang aktif mengembangkan pertanian cabai di wilayah tersebut.


Dalam kesempatan tersebut, Briptu Muhammad Iqbal menegaskan bahwa pihak kepolisian, khususnya Bhabinkamtibmas, siap mendukung serta mengawal keberlangsungan program ini agar tetap berjalan dengan aman dan kondusif.


“Kami akan terus memantau perkembangan lahan ini agar tetap produktif dan bermanfaat bagi masyarakat. Diharapkan dengan adanya program ini, dapat membantu meningkatkan perekonomian warga serta mengurangi ketergantungan terhadap pasokan dari luar daerah,” ujar Briptu Muhammad Iqbal.


Dengan adanya pengawasan ini, diharapkan petani dapat lebih semangat dalam mengelola lahan mereka serta merasa aman dalam menjalankan aktivitas pertanian.