Problem Solving Efektif: Bhabinkamtibmas Polsek Langsa Timur Selesaikan Masalah Warga Binaan

Advertisement

/

Problem Solving Efektif: Bhabinkamtibmas Polsek Langsa Timur Selesaikan Masalah Warga Binaan

Kamis, 16 Januari 2025



Langsa – Peran Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak Kepolisian di wilayah tidak dapat dianggap remeh. Kehadirannya di tengah masyarakat binaan menjadi kunci dalam menyelesaikan berbagai persoalan yang dihadapi warga secara langsung dan cepat.


Hal ini dibuktikan oleh Bhabinkamtibmas Gampong Baro, Kecamatan Langsa Lama, Kota Langsa, Polsek Langsa Timur, Bripka Iskandar Muda, yang berhasil menyelesaikan perselisihan antarwarga melalui metode problem solving. Mediasi tersebut berlangsung di Masjid At-Taqwa, Gampong Baro, Kamis (16/01/2025).


Dalam proses penyelesaian, Bripka Iskandar Muda didampingi aparatur gampong menghadirkan kedua pihak yang berselisih. Keduanya sepakat untuk menuntaskan masalah melalui musyawarah yang menjunjung asas kekeluargaan.


"Di sela-sela mediasi, Bhabinkamtibmas memberikan nasihat tentang pentingnya hidup rukun, toleransi, dan menjaga kerukunan masyarakat. Ia juga mengingatkan agar warga menghindari konflik yang dapat mengganggu ketertiban di gampong," ungkap seorang aparatur gampong.


Setelah musyawarah, kedua pihak menandatangani surat pernyataan di bawah pengawasan sekretariat Tuha Peut. Dalam dokumen tersebut, mereka sepakat untuk berdamai, saling memaafkan, dan berjanji tidak mengulangi permasalahan serupa.


Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kapolsek Langsa Timur AKP Marias, S.H., menyampaikan apresiasi atas langkah problem solving yang dilakukan Bripka Iskandar Muda. "Metode ini sangat efektif dan sesuai dengan Qanun Aceh Nomor 9 Tahun 2008 tentang Pembinaan Kehidupan Adat Istiadat. Ada 18 perkara yang dapat diselesaikan di tingkat gampong, seperti yang telah dilakukan ini," jelas AKP Marias.


AKP Marias juga mengimbau masyarakat untuk terus menjaga kerukunan dan mengedepankan musyawarah dalam menyelesaikan masalah. "Semoga ke depannya tidak ada lagi perselisihan yang merusak keharmonisan di tengah masyarakat," tutupnya.(*)