Tim Patroli Presisi Polres Langsa Perketat Pengamanan Malam Hari untuk Harkamtibmas Jelang Pilkada 2024

Advertisement

/

Tim Patroli Presisi Polres Langsa Perketat Pengamanan Malam Hari untuk Harkamtibmas Jelang Pilkada 2024

Rabu, 16 Oktober 2024



Langsa – Menjelang Pilkada 2024, Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Langsa Polda Aceh terus mengintensifkan patroli malam guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas). Kegiatan ini difokuskan pada wilayah-wilayah rawan kriminalitas di Kota Langsa, terutama di malam hari, sebagai bentuk antisipasi potensi gangguan keamanan. Rabu, (16/10/2024).


Kapolres Langsa, AKBP Andy Rahmansyah, S.I.K, S.H, M.H, melalui Kasat Samapta AKP Dasril, S.E, menjelaskan bahwa patroli malam yang dilaksanakan oleh Tim Patroli Perintis Presisi merupakan langkah strategis untuk mencegah tindak kriminal seperti kejahatan jalanan, pencurian, dan tindak pidana lainnya. Hal ini merupakan bagian dari program prioritas Polri dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di malam hari.


Patroli ini dipimpin oleh Brigadir Mardianto bersama empat personel Sat Samapta lainnya menggunakan sepeda motor dinas untuk menyisir sejumlah titik rawan. Mereka juga berdialog dengan masyarakat guna menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mendengarkan keluhan warga terkait kondisi keamanan di lingkungan sekitar.


“Komunikasi yang baik dengan masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan. Kami berharap patroli ini mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga, terutama di malam hari,” ujar AKP Dasril.


Selain patroli rutin, Tim Patroli Presisi juga melibatkan partisipasi masyarakat seperti Satpam dan kelompok sadar kamtibmas. Kolaborasi ini diharapkan mampu meningkatkan efektivitas pengamanan dan meminimalkan potensi tindak kriminal.


Dengan penguatan patroli ini, Polres Langsa berharap situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif, serta pelaksanaan Pilkada berjalan lancar, damai, dan tertib.